Minggu, 01 Desember 2013

Resensi novel "From Sumatera with love"

12390149.jpegKebersamaan Sahabat
Judul                          : From Sumatra With Love
Penulis                        : Esi Lahur
Penerbit                      : PT Gramedia Pustaka Utama
Tahun Terbit             : Juni 2010
Jumlah Halaman       : 232
Jumlah Bab               : 9 Bab
Harga                         : Rp.45.000
Penulis resensi           : Sandra Putri Primasari
     
From Sumatra With Love merupakan novel teenlit kedua yang dibuat Esi Lahur setelah novelnya pertamanya pada tahun 2007 lalu. Selain itu Esi juga menghasilkan novel baru yang tak kalah menariknya.
Novel ini menceritakan tentang 9 orang sahabat yang terdiri dari Clarissa, Nadya, Kelly, Lia, Anti, Krisna, Sandro, Adi dan juga Mahmud yang berencana berjalan jalan ke Sumatra untuk mengisi waktu saat liburan kenaikan kelas.
Memang sejak kelas sepuluh Clarissa, Nadya, Kelly, Lia, Anty, Krisna, Sandoro, Adi dan Mahmud menabung sedikit demi sedikit hingga akhirnya bisa berangkat ke Medan, walau menggunakan kapal  laut. Mereka senang sekali bisa melihat kota Medan, Danau Toba, Pulau Samosir, sampai ke Bukit Tinggi dan Rumbai (RIAU).
Berbagai kejadian menarik terjadi disepanjang perjalanan mereka yang memakan waktu hamper setengah bulan. Ada yang jatuh cinta, ada yang cemburu, ada yang sirik, ada yang manjanya kumat, juga ada yang bertengkar.
Suasana makin panas ketika Clarissa dan kawan kawan berbain Truth or Dare dengan ancaman siapa yang berbohong akan kena sial selama perjalanan. Entah mengapa setelah permainan dimalam itu, Krisna hampir setiap hari ketiban sial. Apakah dia berbohong? Siapa sebenenarnya yang ditaksir Krisna? Clarissa atau Lia?
Masalah tak henti menghampiri mereka. Ternyata Adi dan Mahmud sama sama menyukai Nadya, kalau nggak segera diselesaikan, bisa gawat. Masa berangkat sebagai sahabat, pulang kejakarta jadi musuh?
Novel ini menceritakan tentang kekompakan sahabat dan kebersamaan sahabat saat suka maupun duka. Novel ini juga menarik karena terdapat comedy didalam ceritanya, dan juga menghibur para pembaca.
Novel ini cocok untuk kalian para remaja, karena isinya yang menghibur dan menarik . Novel ini mengajarkan kita akan pentingnya kejujuran dalam pertemanan dan kebersamaan dalam setiap petemanan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar